Aceh Timur, ATA RAKYAT - Camat Darul Aman, Azani SE didampingi kepala Puskesmas setempat Marmeam S.Kep MKM lakukan peninjauan ke Posyandu Gampong Seuneubok Baro sekaligus membagikan Alat Antropometri yang diterima langsung oleh Taufik selaku Keuchik Gampong Seuneubok Baro.
Peninjauan Posyandu dan pembagian alat Antropometri merupakan salah satu dari upaya pemerintah dalam bidang kesehatan dengan memberdayakan masyarakat, terutama mengatasi masalah Stunting Dan peningkatan Gizi Balita. Selasa, 27 Desember 2022.
Menurut Camat Azani SE, upaya seperti ini perlu mendapat dukungan penuh dari masyarakat itu sendiri untuk kesehatan ibu dan anak demi masa depan yang lebih baik, sehat dan cerdas, katanya.
Sementara itu kepala Puskesmas Darul Aman Marmeam S.Kep MKM menyebutkan, ini adalah upaya kita bersama antara pemerintah dan masyarakat demi generasi yang akan datang lebih baik dari sekarang, semoga kedepannya masyarakat bisa terpantau dengan baik kesehatan nya.
Keuchik Taufik selaku pimpinan Gampong Seuneubok Baro, atas nama seluruh warga mengucapkan terimakasih kepada pak camat Azani SE dan kepala Puskesmas pak Marmeam S.Kep MKM atas kunjungannya ke Gampong kami, semoga kita semua diberi kesehatan untuk melaksanakan kegiatan sehari-hari.
"Alhamdullilah dan terimakasih kepada muspika pak camat & Pak kapus yang telah berkunjung ke desa kami. Dan untuk tahun depan kami sangat serius dalam penanggulangan kesehatan & Posyandu agar kami terhindar dari krisis kesehatan, masalah stunting kasus polio, juga kami telah menambah volume anggaran untuk kedepannya." Kata Taufik.***
Reporter: Ayahdidien
Publish/Editor: Ayahdidien
Tidak ada komentar:
Posting Komentar